KABUPATEN CIREBON – JAWA BARAT
KALOSARA NEWS , Selain kegiatan Fisik berupa Pembangunan Infrastruktur guna mempercepat pembangunan di Pedesaan, dalam kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 101 Kodim 0620/ Kabupaten Cirebon di Desa Gembongan Mekar, Kecamatan Babakan.
Juga tidak kalah pentingnya melaksanakan kegiatan Non Fisik, pada Sabtu 7 April 2018, masyarakat Desa Gembongan Mekar ini mengikuti kegiatan seminar peningkatan wawasan kebangsaan oleh Kesbangpol Kabupaten Cirebon dalam rangkaian kegiatan TMMD ke 101 yang dilakukan di Aula Balai Desa setempat.
Nara sumber selain dari Kesbangpol sendiri juga dari Kodim 0620/ Kabupaten Cirebon yakni, Pasiter Kapten Inf Suharyoto serta dari Polres Cirebon Kabupaten yakni AKP Susamto.
Sementara materi yang di sampaikan adalah yang terkait dengan peningkatan wawasan kebangsaan diantaranya tentang jati diri bangsa Indonesia, cinta terhadap tanah air serta memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang utuh sebagai bangsa Indonesia.(Aji)